JAKARTA|GemaNusantara.id – Satgas Penanganan Covid-19 mengungkapkan pasien terkonfirmasi positif harian pada Minggu (13/6) bertambah sebanyak 9.868 kasus. DKI Jakarta dan Jawa Tengah menjadi penyumbang terbesar.
Pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini, mencapai 1.911.358 kasus. Pada pasien meninggal hari ini juga bertambah sebanyak 149 kasus dan kumulatifnya mencapai 52.879 kasus atau persentasenya di angka 2,8% dari pasien terkonfirmasi positif.
Untuk DKI Jakarta menambahkan 2.769 kasus dan kumulatifnya 448.071 kasus, Jawa Tengah menambahkan 2.579 kasus dan kumulatifnya 215.684 kasus.
Sumbangan terbesar lainnya berasal dari Jawa Barat menambahkan 1.242 kasus dan kumulatifnya 328.940 kasus, DI Yogyakarta menambahkan 466 kasus dan kumulatifnya 48.751 kasus serta Jawa Timur menambahkan 418 kasus dan kumulatifnya 159.059 kasus.
Selain itu, terdapat 5 provinsi dengan angka kematian tertinggi harian diantaranya Jawa Timur menambahkan 29 kasus dan kumulatifnya 11.696 kasus, DKI Jakarta menambahkan 19 kasus dan kumulatifnya 7.431 kasus.
Kemudian Riau menambahkan 13 kasus dan kumulatifnya 1.765 kasus, Sumatera Utara menambahkan 13 kasus dan kumulatifnya 1.102 kasus serta Sumatera Selatan menambahkan 10 kasus dan kumulatifnya 1.333 kasus.
Melihat perkembangan penanganan per provinsi, terdapat lima provinsi menambahkan pasien sembuh harian tertinggi.
Provinsi DKI Jakarta menambahkan 935 orang dan kumulatifnya sebanyak 422.978 orang, Jawa Barat bertambah sebanyak 712 orang dan kumulatifnya sebanyak 302.245 orang, Sumatera Barat menambahkan 454 orang dan kumulatifnya 43.210 orang.
Kemudian Riau menambahkan 402 orang dan kumulatifnya 59.724 orang serta Kepulauan Riau menambahkan 356 orang dan kumulatifnya 16.515 orang.