JAKARTA|GemaNusantara.id – Menpora Zainudin Amali mengatakan, seluruh kontingen yang akan mengikuti PON XX dan Peparnas XVI di Papua sudah divaksinasi.
“Untuk vaksin atlet, pelatih, ofisial, dan tenaga pendukung, mereka yang datang dari 33 provinsi itu tadi dilaporkan sudah divaksin, dan juga untuk kontingen yang ada di Papua,” ujarnya usai mengikuti Rapat Terbatas (Ratas) yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo melalui konferensi video, Selasa (13/07).
Menpora menambahkan, vaksinasi juga dilakukan bagi masyarakat yang ada di sekitar venue maupun tempat akomodasi kontingen. Hal ini sesuai dengan arahan Presiden Jokowi pada Ratas bulan Maret yang lalu.
“Tadi arahan Bapak Presiden supaya dimasifkan, bahkan vaksinnya akan ditambah jumlahnya untuk ke Papua dan akan diperkirakan Agustus selesai semua divaksin,” imbuhnya.
Terkait kehadiran penonton, Zainudin menyebutkan hal itu akan diputuskan pada bulan September mendatang, sesuai dengan perkembangan pengendalian pandemi Covid-19.
Ditegaskannya, jika diputuskan pertandingan dapat dihadiri penonton secara terbatas, maka semua penonton juga harus sudah divaksinasi.
“Sekali lagi saya tegaskan, kalau keputusannya semua pertandingan boleh ditonton maka bisa dipastikan semua yang nonton itu sudah divaksin. Bagi mereka yang tidak mau divaksin ya pasti tidak diperbolehkan untuk menonton,” tegasnya.
PON XX yang akan digelar pada 2-15 Oktober 2021 serta Peparnas XVI akan diselenggarakan satu bulan setelahnya, yaitu pada 2-15 November 2021.